Desain Rumah Minimalis – Gaya rumah minimalis akhir-akhir ini memang semakin disukai oleh masyarakat. Dimana ada berbagai macam desain yang dapat anda aplikasikan di rumah, untuk menciptakan tampilan yang cantik dan membuat hunian semakin nyaman. Berikut beberapa inspirasi desain gambar rumah minimalis yang sedang sedang populer dengan kesan elegan namun tetap sederhana.

Inspirasi Desain Rumah Minimalis yang Populer
1. Desain Rumah Minimalis Modern
Rumah minimalis modern adalah salah satu desain yang digemari oleh banyak orang saat ini. Dimana konsep hunian ini lebih mengutamakan efisiensi ruangan dengan penggunaan furnitur yang fungsional. Fitur yang fungsional tersebut akan sangat membantu ketika ditempatkan di rumah yang luasnya terbatas.
Sebab meskipun anda memiliki tempat tinggal yang ukurannya tidak begitu luas, namun rumah tetap tampak lega. Terlebih jika didukung oleh dekorasi sederhana, cahaya yang terang, serta pemilihan cat yang netral. Umumnya warna cat yang sering digunakan pada rumah minimalis modern adalah putih bersih.
2. Desain Rumah Minimalis Kontemporer
Anda bisa menemukan contoh desain gambar rumah minimalis kontemporer bertebaran di internet. Itu karena model desain ini memang tengah diminati oleh masyarakat luas. Yang mana desain tersebut mengusung penggabungan berbagai aliran dan gaya desain. Materialnya identik dengan bahan alami seperti kayu, besi, batu alam, dan beton.
Sama seperti desain rumah minimalis modern, biasanya teknik pencahayaan secara maksimal diberlakukan pada desain rumah minimalis kontemporer ini. Cara memaksimalkan pencahayaannya misalnya dengan menggunakan jendela yang besar. Adanya jendela seperti itu dapat membantu menciptakan sirkulasi udara yang baik di dalam rumah.
3. Desain Rumah Minimalis Asimetris
Jika ingin yang anti-mainstream, desain rumah minimalis asimetris merupakan pilihan tepat. Bentuknya unik dan menarik, membuatnya tampak berbeda dari rumah lain yang ada di sekitar. Gaya seperti ini sangat cocok ketika diaplikasikan pada lahan miring dengan luas terbatas. Hanya saja dibutuhkan desain gambar rumah minimalis yang sedikit tricky supaya hasilnya lebih mengagumkan dan luar biasa.
4. Desain Rumah Minimalis Geometris
Sama seperti rumah minimalis asimetris, model desain rumah minimalis geometris juga tergolong anti-mainstream sehingga cocok bagi anda yang bosan dengan model rumah itu itu saja. Rumah bergaya geometris punya bentuk yang menggunakan perpaduan garis lurus atau miring, serta bentuk geometri yang mampu menonjolkan kesederhanaan.
Yang paling banyak ditampilkan umumnya adalah atap yang berbentuk persegi, segitiga, limas, atau trapesium. Namun anda juga dapat memilih bentuk bangun ruang lainnya supaya makin unik. Silahkan konsultasikan dengan jasa desain rumah anda untuk mengetahui bentuk paling cocok dengan lahan yang ada.
5. Desain Rumah Minimalis dengan Halaman Luas
Jika hanya tinggal bersama keluarga inti dengan satu atau dua orang anak, anda bisa menggunakan desain rumah minimalis pada lahan yang cukup luas. Nantinya sisa lahan dapat dimanfaatkan untuk menciptakan halaman yang asri. Gambar rumah minimalis seperti ini bagus khususnya bagi anda yang memiliki hewan peliharaan.
Karena halaman rumah dapat dijadikan tempat hewan kesayangan untuk bermain, mencegahnya stres tanpa perlu terlalu sering membawa ke luar rumah. Bangunan rumah sendiri bisa menampilkan gaya khas rumah minimalis, dengan perpaduan warna cokelat dan putih yang membuat desain hunian makin kekinian.
Konsep yang harus ada dalam rumah minimalis
Rumah minimalis merupakan pilihan yang populer saat ini karena tampilannya yang simpel, bersih, dan mudah diatur. Namun, agar hasil akhirnya sesuai dengan harapan, terdapat beberapa konsep yang perlu diperhatikan dalam desain rumah minimalis. Berikut adalah beberapa konsep penting yang perlu ada dalam desain rumah minimalis:
- Fungsionalitas Konsep fungsionalitas adalah hal utama yang harus dipertimbangkan dalam desain rumah minimalis. Pemilihan furniture yang tepat dan efisien dalam penggunaan ruang akan membuat rumah tetap terlihat luas dan teratur.
- Ruang terbuka Rumah minimalis cenderung memiliki ruang yang terbuka, sehingga sirkulasi udara dan cahaya alami bisa masuk dengan mudah. Oleh karena itu, desain rumah minimalis perlu memperhatikan penggunaan jendela, pintu, dan ventilasi untuk memaksimalkan cahaya dan udara yang masuk ke dalam rumah.
- Warna dan pencahayaan Pemilihan warna yang tepat dan pencahayaan yang baik sangat penting dalam desain rumah minimalis. Warna yang terang seperti putih, krem, atau abu-abu terlihat lebih bersih dan memberikan kesan luas pada ruangan. Sedangkan, pencahayaan yang tepat akan membantu menambah kesan luas pada ruangan.
- Pemilihan material Pemilihan material yang tepat sangat penting untuk memperkuat konsep minimalis. Biasanya, material yang dipilih adalah material yang sederhana dan mudah dirawat seperti kayu, batu alam, atau keramik.
- Simetri dan proporsi Konsep simetri dan proporsi penting dalam desain rumah minimalis untuk menciptakan kesan harmonis dan seimbang pada ruangan. Penempatan furniture, lampu, dan aksesori perlu diperhatikan agar sesuai dengan proporsi ruangan yang ada.
Itu dia beberapa inspirasi desain rumah minimalis yang sedang populer dan dapat anda pertimbangkan. Supaya bisa menciptakan desain yang benar benar sesuai keinginan, anda dapat menggunakan jasa desain rumah profesional. Sebab jasa profesional dan berpengalaman pastinya akan membantu mewujudkan tempat tinggal impian anda.
Anda bisa lihat untuk inspirasi rumah minimalis
Info Pemesanan